Tips Cara Seputar Hidup Sehat Secara Alami dan Perawatan Tubuh Secara Alami

Manfaat dan Khasiat Daun Sirih Bagi Kesehatan

Advertisement

Daun sirih merupakan tumbuhan yang berkhasiat bagi kesehatan. Manfaat daun sirih ini kerap digunakan oleh orang-orang di pedesaan hingga perkotaan. Daun sirih memiliki ciri khas yakni aroma yang harum sehingga kita mudah untuk membedakan mana daun sirih dan mana yang bukan. Biasanya, leluhur kita jaman dahulu memanfaatkan daun sirih untuk mengobati mimisan. Seiring perkembangan riset dan teknologi, ternyata manfaat dan khasiat daun sirih lebih dari sekadar mengobati mimisan. Apa sajakah itu? Mari kita simak ulasannya berikut ini.

manfaat daun sirih bagi kesehatan,khasiat daun sirih,pengobatan daun sirih

Melancarkan Buang Air Kecil
Daun sirih cukup berkhasiat untuk Anda yang mengidap penyakit susah buang air kecil. Sifat diurektik pada daun sirih dapat memperlancar buang air kecil. Cara penggunaannya cukup mudah, buatlah jus dari beberapa lembar daun sirih. Tambahkan susu dan madu supaya rasanya lebih enak. Minum jus daun sirih ini secara rutin setiap hari hingga Anda bisa lancar buang air kecil kembali.

Mengatasi Sakit Kepala
Sakit kepala merupakan penyakit umum yang bisa menjangkiti siapa saja, termasuk Anda. Cobalah untuk meminum air rebusan daun sirih ketika sedang sakit kepala. Daun sirih sudah terbukti mampu meredam sakit kepala, baik sakit kepala biasa maupun migrain. Daun sirih mempunyai sifat mendinginkan dan analgestik yang dapat memberi efek sembuh saat sakit kepala tiba.

Mempercepat Penyembuhan Luka
Luka atau memar kadang terasa begitu sakit. Jangan segera pergi ke dokter, cobalah untuk menggunakan daun sirih dalam pengobatan luka tersebut. Pertama-tama ambil 3 lembar daun sirih dan tumbuk hingga halus. Oleskan tumbukan daun sirih ke bagian yang luka. Kemudian, tutup rapat menggunakan perban secara perlahan. Tunggu selama kurang lebih 2 hari, biasanya luka sudah sembuh.

Mengatasi Sakit Tenggorokan
Bagi Anda yang sampai saat ini masih mengeluhkan rasa sakit di bagian tenggorokan, silakan mencoba penyembuhan alami menggunakan daun sirih. Daun sirih ini dipercaya mampu menyembuhkan sakit tenggorokan secara alamiah. Penggunaannya, Anda dapat meminum ramuan daun sirih yang ditambahkan sedikit madu untuk mempermanis rasa. Minum setiap hari secara rutin hingga sakit tenggorokan Anda benar-benar sembuh.

Manfaat dan Khasiat Daun Sirih Bagi Kesehatan Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Ifan Prasya

3 komentar: